Senin, 28 September 2009

Roll Ketan Hitam





ROLL KETAN HITAM
source: Dapur Amatir

Bahan:

2 butir telur
100 gram tepung ketan hitam
100 gram gula pasir
100 ml santan kental (biasa, pake Kara)
1/2 sdt Emulsifier, optional
1/4 sdt garam

Cara :

Panaskan kukusan, siapkan 2 loyang 18x18cm, olesi dengan minyak sayur/margarine.
Kocok telur, gula, garam dan ovalet sampai mengembang dan kental berjejak.
Masukkan tepung ketan hitam, aduk rata.
Masukkan santan, aduk rata.
Tuang adonan ke 2 loyang secara merata. Kukus selama 10 menit. Angkat, keluarkan dari loyang dinginkan sebentar.
Letakan cake diatas kertas roti, olesi dengan butter cream (saya tambah pakai selai coklat Nutella lbh Yummy!!), gulung dan padatkan.
Simpan sebentar dalam lemari es, potong-potong, sajikan...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar